Tips Memulai Memasak



Hello bebs, siapa yang suka memasak, atau suka jajan karena cari referensi  ‘’ Food Travel ‘’ Apapun itu nikmati saja, kalau enggak bisa masak gimana nih? Belajar, iyakan? Enggak ada yang tidak mungkin, coba dulu,  coba terus dan sampai bisa. Kalau rasanya kurang, hambar, dan Tidak enak? Itu mah biasa, semua butuh waktu dan proses. Dan jangan minta cepat bisa, kalau memulai saja mikir langsung saja gass cus bertindak, okeh! Dengan beraktifitas akan lahir ide dan inovasi. Nah, jangan selalu instan, karena hanya mie instan yang cepet penyajiannnya. Rileks dulu ya bebs. Yuk, kita coba Tips Memulai Memasak : 


Yuk bebs, kita mulai pengalaman pertama dengan berani memasak tahap 1, dengan menu
seperti dibawah ini :

Daging Nyemek Pedas


Kali ini kita coba resep  dari " Daging Nyemek Pedas ".
Bahan :
  •  Daging Sapi Segar 
  •  Cabe Merah Kriting,Cabe Rawit
  •  Taoge, Kol, Daun Bawang
  •  Bawang Merah dan Bombay
Bumbu : Minyak, Kecap, Garam, Gula, Saus Cabe Pedas, Lada, Saus Tiram 
                 Bumbu Racikan Non MSG.
Mengolahnya : Bawang Merah dan Bombay diiris, digongso dengan minyak sampai berbau        
                               harum, masukkan air setelah itu masukkan daging sapi digodok agar
                              empuk,masukkan cabe yang sudah diris, semua bumbu dimasukkan,
                             perbaiki rasa dan masukkan taoge, kol, daun bawang. Rasa pas dan
                            sajikan.

Komentar